Senin, 27 Februari 2012

PIDATO TENTANG AKIBAT PEMBUANGAN LIMBAH

Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakatuh Yth. Ibu guru dan teman-teman yang saya cintai. Segala puji bagi Tuhan yang Maha Esa karena rahmatnya kita dapat berkumpul di pagi yang cerah ini dan saya dapat menyampaikan pidato pada saat ini. Dalam kesempatan kali ini saya akan sedikit berpidato tentang akibat dari Pembuangan Limbah sembarangan. masyarakat banyak tahu tentang akibat pembuangan sampah sembarangan tetapi susah bagi masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya, fasilitas tempat sampah sudah mencukupi tetapi masyarakat kurang memanfaatkannya dengan baik. Masih banyak masyarakat yang membuang di tempat yang tidak seharusnya, seperti di sungai, selokan, lahan yang kosong, dan tempat lainnya. Jenis-jenis sampah berdasarkan sumbernya ada 6 yaitu sampah alam, sampah manusia, sampah industri, sampah nuklir, sampah konsumsi, dan sampah pertambangan. Sedangkan berdasarkan sifatnya yaitu sampa organik sampah yang dapat diuraikan dan anorganik yang tidak dapat diuraikan / dibutuhkan waktu sangat lama untuk menguraikan. Akibat dari pembuangan sampah yang menumpuk pada saat hujan tentu akan menyebabkan banjir, hal itu disebabkan karena tersumbatnya saluran air untuk menampung air hujan. Banyak masyarakat mengeluh karena banjir, padahal sebenarnya banjir itu berawal dari kesalahan mereka sendiri. Jika masyarakat dapat membiasakan membuang sampah pada tempatnya mungkin dapat mengurangi pengaruh terjadinya banjir. Dampak terhadap kesehatan bisa berupa penyakit diare, kolera, dan tifus yang berasal dari sampah yang dapat bercampur air minum. Penyakit demam berdarah dapat juga meningkat dengan cepat di daerah sampah yang menumpuk. Selama ini masyarakat kurang tepat untuk menangani sampah yang menumpuk yaitu dengan membakarnya, hal itu dapat menghasilkan senyawa dioksin yang dapat menyebabkan kanker paru-paru. Namun jika dibiarkan akan menghasilkan gas metana yang dua kali lipat lebih berbahaya daripada karbon dioksida. Ada cara lain untuk mencegah sampah yang menumpuk yaitu dengan 3R Reduce, Replace, dan Recycle. Reduce yaitu mengurangi volume sampah yang berlebihan, Replace yaitu mulai mengganti barang yang tidak ramah lingkungan dengan yang ramah lingkungan, recycle mengolah kembali sampah yang dapat di daur ulang. Sekian Pidato yang dapat saya sampaikan kali ini, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar